-->

Ciri-Ciri Penipuan Lowongan Kerja (Loker Palsu). #PENGALAMAN Pribadi

Ciri-ciri penipuan lowongan kerja atau lowongan kerja palsu ini HARUS di ketahui oleh semua calon pekerja. Hal ini penting, karena dengan mengetahui ciri-ciri dari lowongan kerja palsu berarti kita sudah memiliki satu bekal berharga untuk karir kita dimasa depan. Dengan begitu, kita bisa membandingkan mana lowongan kerja yang benar, dan mana lowongan kerja yang bodong alias lowongan kerja palsu.

Ciri-Ciri Penipuan Lowongan Kerja (Loker Palsu). #PENGALAMAN Pribadi

Sebelum memasuki dunia kerja, tentu ada saatnya kita melewati masa-masa dimana kita sibuk mencari pekerjaan. Dan banyak dari kita, yang ingin mendapatkan pekerjaan sesuai dengan passion dan juga bergaji tinggi. Tapi sayang, kadang ekspektasi ini tidak sesuai dengan realita yang ada.

Lebih disayangkannya lagi, sebagian dari kita mudah sekali tergiur dengan pekerjaan yang di iming-iming bergaji tinggi, dan juga fasilitas yang mewah, namun dengan persyaratan yang cukup mudah. Sudah bisa ditebak, bagi mereka yang baru lulus dan belum memiliki pengalaman sama sekali di dunia kerja adalah sasaran empuk para oknum penipu yang berkedok lowongan kerja ini.

Miris memang, disaat semakin banyaknya jumlah pencari kerja di Indonesia, justru masih ada saja orang yang tega melakukan penipuan berkedok lowongan kerja demi meraup keuntungan pribadi. Mereka yang pandai membaca situasi, dan tak punya hati ini akan menghalalkan segala cara demi untuk menumpuk pundi-pundi rupiah di kantong mereka.

Tak bisa dipungkiri, bahwa imbas dari semakin bertambahnya lulusan SMA/SMK/Setara maupun lulusan Sarjana disetiap tahunnya ikut meramaikan persaingan dalam mencari pekerjaan. Belum lagi jika kita mempertimbangakan bahwa tak sedikit juga para karyawan yang terkena PHK. Kondisi seperti inilah yang mengiringi semakin menjamurnya perusahaan-perusahaan fiktif di berbagai kota besar, terutama di Jakarta.

Kita semua tahu, bahwa jumlah pencari kerja dengan lowongan pekerjaan yang tersedia saat ini sama sekali tidak seimbang. Satu hal harus kita sadari, ini adalah masalah yang sangat kompleks, dan untuk pemecahannya dibutuhkan keterlibatan banyak pihak dan tentu saja butuh waktu yang tidak sebentar agar permasalahan ini bisa selesai.

Akan tetapi, kesadaran dari diri kita masing-masing adalah langkah awal agar terhindar dari perusahaan berkedok lowongan kerja. Kita harus sadar, bahwa untuk mendapatkan pekerjaan yang di impikan membutuhkan kerja keras, dan juga kerja cerdas. Semua itu tidak mudah, tapi bukan berarti tidak mungkin. Intinya tak ada yang instan, semua ada prosesnya.

Baca Juga :  Cara Menghilangkan Rasa Malas Dan Penyebabnya

Jadi, mulai sekarang jangan lagi percaya dengan iklan atau info lowongan kerja yang mencantumkan gaji, uang makan, maupun fasilitas yang kita anggap terlalu mewah dan tidak sesuai dengan standard gaji dari sebuah jabatan/posisi yang sama dengan perusahaan lain

Baik, agar tidak menjadi korban penipuan lowongan kerja palsu, yuk langsung saja kenali ciri-cirinya berikut ini :

1. Iklan Lowongan Sangat MENGGODA, Awas!


Iklan Lowongan Sangat MENGGODA, Awas!

Ciri-ciri penipuan lowongan kerja atau lowongan kerja palsu ini sebenarnya bisa di lihat dari iklan lowongannya. Jika jeli, kita akan melihat bahwa informasi lowongan ini tidak mencantumkan persyaratan yang sulit (tidak sesuai dengan standar persyaratan perusahaan pada umunya).

Selanjutnya, posisi yang ditawarkan lebih dari satu, bahkan cenderung banyak. Kemungkinan besar, hanya untuk satu posisi saja membutuhkan beberapa orang sekaligus. Dan kebanyakan posisi yang ditawarkan bukanlah sebuah jabatan yang tinggi, contoh posisi yang sering mereka tawarkan adalah staf administrasi, staf gudang, OB/OG, Cleaning Service, dan juga Operator Produksi.

Tentu saja tujuannya agar yang datang adalah orang-orang yang masih muda, yang belum banyak berpengalaman dalam dunia kerja, dan kebanyakannya adalah mereka yang baru lulus atau fresh graduated. Dengan begitu, para oknum penipu ini akan lebih mudah untuk mengelabui para pelamar tersebut.

Selain itu, Gaji dan fasilitas yang ditawarkan lebih besar dari posisi/jabatan yang sama diperusahaan lain. Terkadang, ini juga menjadi penyebab beberapa orang untuk resign dari perusahaan tempatnya bekerja saat ini karena tergiur dengan gaji dan fasilitasnya yang dianggap lebih baik.

2. Perhatikan ALAMAT EMAIL & WEBSITE Perusahaan

Perhatikan ALAMAT EMAIL & WEBSITE Perusahaan

Ciri-ciri perusahaan penipu selanjutnya adalah penggunaan alamat email perusahaan. Kebanyakan dari mereka memakai alamat email gratisan, seperti gmail, yahoo, outlook, dan layanan email gratis lainnya.

Bagi yang awam, hal ini tentu saja tidak terlalu diperhatikan. Tapi, kita harus tahu bahwa penggunaan email suatu perusahaan itu menggambarkan kredibilitas perusahaan itu sendiri. Perusahaan yang memang sudah mempunyai izin usaha, bisa dipastikan mereka menggunakan email prabayar. Maksudnya, email tersebut mencantumkan langsung nama perusahaannya, contohnya hrd@majuuuterus.co.id, dan alamat websitenya www.majuuuterus.co.id.

Sekedar informasi, bahwa domain .co.id merupakan subdomain dari .id yang menjadi domain untuk kode negara Indonesia sejak 1 September 2005 lalu. Domain .co.id merupakan domain yang di gunakan untuk keperluan komersial. Jadi untuk penggunaannya tidak bisa sembarangan, hanya perusahaan yang sudah memiliki izin saja yang diperbolehkan menggunakannya.

Artikel Terkait : Apa itu Domain Dan Subdomain? Ini Pengertian, Perbedaan, Fungsi, dan Contohnya 

Selain domain .co.id, beberapa perusahaan masih ada yang menggunkan domain .com untuk alamat website perusahaannya. Tapi, kita harus faham bahwa domain .com ini tidak hanya digunakan di website perusahaan saja, tapi juga website ataupun blog pribadi/perorangan. Itu artinya siapa saja dapat menggunakan alamat domain .com, termasuk oknum-oknum penipu lowongan kerja ini.

Meskipun begitu, bukan berarti tidak bisa dibedakan, kita masih bisa membedakannya dengan mengunjungi langsung alamat websitenya. Jika memang website tersebut digunakan untuk menipu, saat ditelusuri di mesin pencari maka kita akan melihat banyak ulasan-ulasan negatif mengenai perusahaan tersebut pada beberapa situs maupun media sosial. Dan jika di teliti lebih jauh lagi, kita akan tahu bahwa website tersebut terlihat kurang meyakinkan, karena informasi didalamnya terasa ambigu atau  kurang jelas.

Jadi, ada baiknya saat kita mendapatkan panggilan interview, kita sharing di beberapa forum yang membahas tentang perusahaan-perusahaan fiktif maupun penipuan sejenis lainnya. Kita bisa menemukan forum-forum tersebut dimedia sosial seperti facebook, disana cukup banyak group ataupun forum yang membahas hal-hal seperti itu. Tidak ada salahnya untuk bergabung, karena itu adalah salah satu cara untuk menambah wawasan kita dalam dunia kerja.

3. Perhatikan juga NOMOR TELEPON Perusahaan

Perhatikan juga NOMOR TELEPON Perusahaan

Untuk membedakan lowongan kerja palsu dengan yang asli, penggunaan nomor telepon perusahaan adalah salah satu pembedanya. Biasanya pada saat panggilan interview, selain menggunakan email resmi perusahaan, maka akan ada panggilan melalui telepon. Ingat, nomor telepon, bukan nomor hp pribadi.

Contoh nomor telepon perusahaan seperti ( 021 ) 7388xxxx. Maksud dari "xxxx" adalah empat nomor telepon terakhir, tapi tidak saya cantumkan karena tidak ada izin untuk mencantumkannya di blog ini.

Hati-hati, pada langkah inilah banyak dari kita yang terlalu senang, tanpa menyadari bahwa pada saat itulah si penipu berusaha sekuat tenaga untuk meyakinkan kita agar memenuhi panggilannya.

Banyak sekali siasat yang mereka pakai untuk menjerat para korban. Diantaranya mengatakan bahwa anda sudah lulus seleksi/tes, atau bahkan yang lebih ekstrim mereka pakai istilah "Wawancara Langsung Kerja". Padahal hampir tidak ada perusahaan resmi manapun yang menjamin setelah wawancara bisa langsung kerja.

4. Panggilan Interview Melalui SMS

Panggilan Interview Melalui SMS

Sewajarnya, perusahaan yang bonafit melakukan pemanggilan untuk interview via telepon. Tapi, untuk perusahaan penipu mereka melakukan panggilannya melalui sms. Jika kita sudah terlanjur membalasnya, dan mengatakan bahwa kita siap hadir, maka jangan heran jika mereka terus mengingatkan sampai beberapa kali agar kita tidak lupa.

Salah satu ciri-ciri sms dari perusahaan fiktif ini biasanya memberitahukan bahwa kita sudah mendapatkan panggilan via email. Tak lupa mereka juga memberikan alamat perusahaan, lengkap dengan patokan patokannya.

Mulai saat ini, jika mendapatkan panggilan interview via sms jangan terlalu dipercaya, coba cek kembali beberapa ciri-ciri penipuan lowongan kerja seperti yang sudah disebutkan di atas. Jangan sampai kita, atau teman dan anggota keluarga kita jadi korban selanjutnya.

5. Lokasi/Tempat Perusahaan KURANG MEYAKINKAN

Lokasi/Tempat Perusahaan KURANG MEYAKINKAN

Sudah senang hati mendapatkan panggilan interview, tapi pas tiba dilokasi ko tempatnya "Aneh" ya? Maksudnya aneh gmana sih? Ya begitulah, ternyata tempat perusahaan tersebut kadang berada di sebuah rukok sederhana, bukan berarti salah, tapi apa wajar perusahaan yang katanya membutuhkan banyak karyawan hanya bertempat di sebuah rukok? Saya yakin anda punya pendapat sendiri.

Dan saya rasa bukan hanya saya yang merasakan keanehan ini, tapi juga para pelamar lainnya, atau mungkin anda juga pernah mengalami? Silahkan share di komentar.

Seharusnya, proses recruitment dilakukan di kantor perusahaan yang bersangkutan langsung, kecuali jika memakai jasa outsourching. Seandainyapun itu adalah perusahaan outsourching, maka proses recruitment tetap dilakukan di kantor perusahaan recruitment tersebut, bukan di tempat yang menurut saya pribadi kurang pantas.

6. Suasana Interview TIDAK NYAMAN

Suasana Interview TIDAK NYAMAN

Ciri-ciri penipuan lowongan kerja selanjutnya adalah suasana interview yang kurang nyaman. Bagaimana tidak, pada saat melakukan interview kita akan berada satu ruangan dengan banyak orang sekaligus, dan dengan jarak meja yang sangat berdekatan. Selain itu, kita akan melihat bahwa HRD di tempat tersebut terlihat kurang meyakinkan. Mulai dari penampilan, tutur kata, bahkan tidak sedikit dari mereka yang terlihat masih sangat muda dan tentu masih kurang pantas untuk menjadi seorang HRD.

Bagi yang belum pernah melakukan interview ditempat lain, mungkin hal ini tidak terlalu dipermasalahkan. Tapi, bagi mereka yang sudah pernah melakukan interview di perusahaan lain maka hal ini akan terasa aneh. Jika jeli, kita akan melihat banyak sekali HRD di perusahaan ini, dan tak akan melihat aktifitas kerja berarti lainnya selain proses interview.

7. Di Pungut BIAYA / Di haruskan MEMBAYAR untuk berbagai alasan

Di Pungut BIAYA / Di haruskan MEMBAYAR untuk berbagai alasan

Kira-kira apa sih tujuan utama kita bekerja? Mungkin gak semua orang akan menjawab dengan "Uang". Tapi, kebanyakan sudah pasti setuju bahwa kita bekerja untuk mencari uang. Beda halnya jika kita melamar diperusahaan penipu berkedok lowongan kerja ini. Bukannya membantu, yang ada mereka malah merepotkan kita agar mengeluarkan sejumlah uang untuk berbagai alasan.

Mulai dari biaya untuk training, sertifikat, pelatihan, sampai ada juga biaya materai. Hebatnya lagi harga materai 6.000 di perusahaan ini bisa sampe 20.000! Luar biasa, totalitas banget nipunya. Satu hal yang pasti, perusahaan yang bonafit tidak akan pernah meminta bayaran sepeserpun kepada calon karyawannya.

Jadi, mulai dari sekarang kita harus berhati-hati dengan info lowongan kerja yang kita dapatkan, apalagi dari internet. Mungkin masih banyak lagi ciri-ciri penipuan lowongan kerja palsu lainnya, tapi beberapa ciri di atas adalah yang paling umum. Jika anda pernah mengalaminya, silahkan tambahkan di kolom komentar.

Jangan lupa di share kepada keluarga, sahabat, teman, maupun kepada orang lain agar tidak menjadi korban penipuan selanjutnya. Terima kasih.

0 Response to "Ciri-Ciri Penipuan Lowongan Kerja (Loker Palsu). #PENGALAMAN Pribadi"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel